Berapa Power Dari Kawasaki ZX25R ? Sentul Menjawabnya, Mengerikan Masbroo !

Berapa Power Dari Kawasaki ZX25R

Masbroo PT Kawasaki Motor Indonesia atau lebih dikenal dengan nama KMI benar-benar menjadi momok yang menggiurkan untuk menggoda dompet kita semua di kala pandemi. Jajaran marketing mereka benar-benar memberikan sebuah konsep yang bikin penasaran bin nganyeli. Karena kita disajikan potongan-potongan teaser dari Kawasaki ZX25R yang kabarnya bakal mulai dipasarkan Bulan Juli nanti...

‘tepuk tangan’ untuk KMI terutama tim marketingnya yang benar-benar memberikan efek penasaran super dewa. Baru-baru ini saja, mungkin sebagian dari panjenengan juga sudah melihat teaser tentang uji coba Kawasaki ZX25R di Sirkuit Sentul. Namun sayang, kita hanya disajikan sebuah video yang masih ompong alias tidak tahu seberapa powernya motor 4 silinder ini.

Lha gimana enggak dibuat mangkel sama KMI masbro, di salah satu teaser saja, mereka hanya memberikan video berdurasi enggak sampai dua menit. Memang minta dilempat batu bata KMI, geregeti. Namun karena itu pula lah, kita bisa dibuat penasaran dengan ledakan power Kawasaki ZX25R di trek lintasan.

Total ada 2 tipe Kawasaki ZX25R yang di uji coba, yakni versi standar dengan livery yang menonjolkan warna hijau. Dan yang kedua adalah tipe racingnya (maybe) yang dibalut dengan livery serba hitam untuk memberikan kesan gahar.

Top speed zx25r on track

Sebelumnya saya ingin haturkan terima kasih terlebih dahulu kepada Uzone Indonesia yang berhasil mengambil data power dari uji coba Kawasaki ZX25R di Sentul Circuit. Dalam laporannya, tercatat bahwa Kawasaki ZX25R versi standar bisa tembus 152 km per jam pada putaran mesin hampir menyentuh 16.000 RPM, angkaa yang bikin ngiluuu.

Menjadi catatan adalah kecepatan tersebut tidak didapatkan dari momen trek yang lurus, dan kabarnya kalau dibuat ngebuut di trek yang lurus. Power ZX25R bisa tembus di angka 162 km per jam. Gokiiiil, calon pembunuh power jalanan beneran kalau ini. lalu bagaimana dengan ZX25R versi racing ?.

Top speed zx25r

Untuk versi yang sudah dioprek, Kawasaki ZX25R powernya 10 sampai 20 km lebih kencang ketimbang versi yang masih orisinil dari pabriknya. Lumayan juga sih ini, ya setidaknya ada perubahan yang cukup menonjol dengan uang segepok.

Baca Juga :

So masbro, power dari ZX25R memang begitu menohok untuk kelas 250 cc sport full fairing. Dengan 4 silindernya, tentu motor ini bakal malu kalau semisal ledakan powernya hanya sak icriit, bisa di bully netizen budiman nanti. Kalau menurut panjenengan gimana dengan hasil power yang dihasilkan Kawasaki ZX25R ? sudah sesuai harapan belum nih ? tulis dikolom komentar ya, salam ngegass.