Strategi Aneh Repsol Honda Di MotoGP

Bimocorner-Repsol Honda dikenal sebagai salah satu tim kuat di Moto GP, namun ada satu fakta menarik yang bersifat underground atau tidak banyak orang yang tahu dari Repsol Honda.

repsol honda


Pol Espargaro baru-baru menceritakan bagaimana perannya dalam Repsol Honda, sebagai rider yang memiliki track record panjang bersama KTM. Tentu, Repsol Honda bisa mendapatkan feedback dari Pol, namun hal itu tidak pernah dilakukan.

“Sebenarnya, mereka tidak pernah bertanya kepada saya. Ini bahkan mengejutkan saya. Honda memiliki garis yang sangat jelas tentang cara bekerja. Mereka tidak peduli apa yang dilakukan orang lain," kata Pol seperti dikutip via Tuttomotoriweb.

Aneh memang, ketika tim lain sengaja 'membajak' rider dari tim lawan untuk mendapatkan feedbacknya. Namun HRC seakan tidak mau menerapkan hal tersebut, membuat Pol seperti dibuat 'anak tiri' karena dia tidak mendapatkan panggung untuk pengembangan RC213V.

“Mereka tidak peduli dengan semua pengalaman yang saya bawa. Mereka lebih peduli tentang gaya mengemudi saya dan apa yang saya butuhkan untuk menjadi cepat. Kemudian mereka menarik kesimpulan sendiri, ” lanjut Pol Espargaro.


Menurut Pol Espargaro, sikap HRC ini dilatar belakangi atas kepercayaan diri mereka terhadap apa yang ada didalam mesin, dan teknologi yang mereka miliki namun tidak dimiliki pabrikan lain. Inilah yang membuat peran Pol tidak terlalu penting untuk feedbacknya, namun Honda lah yang akan mencoba melakukan strategi mereka agar RC213V cocok untuk ridernya, bukan sebaliknya.

“Honda percaya pada potensinya. Mereka sangat kuat dan memiliki teknologi yang tidak dimiliki orang lain. Honda ingin membangun motor dengan caranya sendiri dan tidak meniru orang lain, ” tutup Pol Espargaro.

Baca Juga : Manajer HRC Bocorkan Kondisi Terkini Marc Marquez

Waaah..unik juga ya gaya dari Repsol Honda ini, mungkin ini jugalah yang membuat adaptasi Pol di Repsol Honda agak lamban ketimbang rider tim lain.